Taman Impian Jaya Ancol merupakan sebuah objek wisata di Jakarta Utara.
Sebagai komunitas pembaharuan kehidupan masyarakat yang menjadi
kebanggaan bangsa. Senantiasa menciptakan lingkungan sosial yang lebih
baik melalui sajian hiburan berkualitas yang berunsur seni, budaya dan
pengetahuan, dalam rangka mewujudkan komunitas 'Life Re-Creation' yang
menjadi kebanggaan bangsa.
Sejak awal berdirinya di tahun 1966, Ancol Taman Impian Ancol) sudah
ditujukan sebagai sebuah kawasan wisata terpadu oleh Pemerintah Propinsi
DKI Jakarta. Untuk mewujudkan tujuan tersebut, Pemda DKI menunjuk PT
Pembangunan Jaya sebagai Badan Pelaksana Pembangunan (BPP) Proyek Ancol
yang dilakukan secara bertahap sesuai dengan peningkatan perekonomian
nasional serta daya beli masyarakat.
Objek wisata di Ancol
- Pantai dan Taman
Taman dan pantai merupakan wahana hiburan yang menawarkan kesegaran
suasana pantai bagi semua kalangan dan usia. Pantai dan Taman memiliki 5
pantai (Pantai Festival, Indah, Elok, Ria dan Carnival Beach Club) dan
Danau Impian, sepanjang kurang lebih 5 km, dengan promenade sepanjang 4
km.
- Dunia Fantasi
Dunia Fantasi yang dibuka untuk umum pada 29 Agustus 1986, dan popular dengan sebutan Dufan,
merupakan theme park pertama yang dikembangkan oleh Ancol. Dufan
merupakan pusat hiburan outdoor terbesar di Indonesia yang memanjakan
pengunjung dengan Fantasi Keliling Dunia, melalui berbagai content
wahana permainan berteknologi tinggi, yang terbagi dalam 8 kawasan,
yaitu: Indonesia, Jakarta, Asia, Eropa, Amerika, Yunani, Hikayat dan
Balada Kera. Perseroan juga menjadikan Dufan sebagai salah satu pusat
edutainment yang ada di Ancol yakni dengan dibukanya Fisika Dunia
Fantasi (Fidufa) dan Pentas Prestasi. Dufan telah memiliki sertifikat
ISO 9001:2008 sejak 2009.
- Atlantis Water Adventure
Atlantis Water Adventure (AWA) merupakan theme park kedua yang
dikembangkan oleh Ancol dan berdiri diatas lahan seluas 5 hektar. AWA
merupakan hasil revitalisasi Taman Rekreasi Air Gelanggang Renang Ancol
yang akan memberi pengunjung petualangan wisata air dengan 8 kolam
utama, yaitu: Poseidon, Antila, Plaza Atlas, Aquarius, Octopus,
Atlantean, dan Kiddy Pool.
- Gelanggang Samudra
Gelanggang Samudra Ancol ("Samudra") merupakan theme park ketiga yang
dikembangkan oleh Anco. Samudra merupakan edutainment theme park
bernuansa konservasi alam yang memberikan pengalaman kepada pengunjung
untuk mengenal lebih dekat dan menyayangi aneka satwa, antara lain
lumba-lumba, paus putih, anjing laut, dan lain-lain
- Sea World
Sea World adalah underwater aquarium pertama dan satu-satunya di
Indonesia, dengan area seluas 2 Ha (dikelola dengan format BOT).
- Putri Duyung Cottages
Penginapan tepi pantai bergaya unik berbentuk cottages dengan 133
kamar ini memiliki berbagai fasilitas khusus, seperti : ruang serba
guna, ruang rapat dan lokasi pesta pantai. Putri Duyung juga menawarkan
fasilitas olahraga, seperti kolam renang, tenis meja, sepeda, lapangan
tenis, serta lapanan voli pantai. Arsitektur artistik Putri Duyung Ancol
kental dengan perpaduan gaya posmo dan romantisme Indonesia Timur,
ditata selaras dengan lingkungan pantai untuk menciptakan suasana yang
berselera dan eksotik.
- Padang Golf Ancol
Padang Golf bernuansa pantai di tengah-tengah kawasan wisata yang
memiliki 18 hole dengan desain lapangan unik. Lokasinya strategis dan
mudah dicapai dari seluruh penjuru Jakarta.
- Pasar Seni
Pasar Seni merupakan pusat kegiatan seni dan kerajinan yang
memberikan inspirasi serta wawasan bagi penikmat dan kolektor seni.
Pasar seni merupakan wujud nyata kepedulian Ancol atas kelangsungan
hidup para seniman berbakat. Pasar Seni juga dilengkapi dengan Galeri
Pameran (North Art Space/NAS), Toko Cinderamata, Plaza dan Panggung
Pertunjukkan Seni.
- Pulau Bidadari
Sebuah pulau untuk kalangan menengah di Kepulauan Seribu yang dapat
ditempuh dalam waktu 20 menit dari Marina. Pulau Bidadari memiliki 49
cottages yang terdiri dari 23 unit tipe deluxe, 20 unit tipe family, 3
unit tipe family suite, dan 3 unit tipe suite serta memiliki sarana
olahraga, 2 aula serba guna, restoran, bar dan toko cinderamata. Sebuah
atraksi unik, yakni wahana berenang bersama dengan lumba-lumba (swimming
with the dolphin), bisa dinikmati di Pulau Bidadari.
- Kereta Gantung
Gondola (sky lift) merupakan kereta gantung yang menghubungkan
tempat wisata satu dengan yang lainnya di kawasan Ancol yang terbentang
sepanjang kurang lebih 2,4 km dari Pantai Festival hingga area parker
AWA. Gondola Ancol memiliki 37 unit gondola dengan kapasitas enam orang
per gondola dan tiga stasiun pemberhentian. Dengan ketinggian 21 meter
di atas permukaan laut, perjalanan dengan Gondola memakan waktu 20
menit. Gondola Ancol merupakan unit usaha hasil kerjasama Ancol dengan
PT Karsa Surya Indonesia (KSI).
- Pantai dan Taman
Taman dan pantai merupakan wahana hiburan yang menawarkan kesegaran
suasana pantai bagi semua kalangan dan usia. Pantai dan Taman memiliki 5
pantai (Pantai Festival, Indah, Elok, Ria dan Carnival Beach Club) dan
Danau Impian, sepanjang kurang lebih 5 km, dengan promenade sepanjang 4
km.
- Dunia Fantasi
Dunia Fantasi yang dibuka untuk umum pada 29 Agustus 1986, dan popular dengan sebutan Dufan,
merupakan theme park pertama yang dikembangkan oleh Ancol. Dufan
merupakan pusat hiburan outdoor terbesar di Indonesia yang memanjakan
pengunjung dengan Fantasi Keliling Dunia, melalui berbagai content
wahana permainan berteknologi tinggi, yang terbagi dalam 8 kawasan,
yaitu: Indonesia, Jakarta, Asia, Eropa, Amerika, Yunani, Hikayat dan
Balada Kera. Perseroan juga menjadikan Dufan sebagai salah satu pusat
edutainment yang ada di Ancol yakni dengan dibukanya Fisika Dunia
Fantasi (Fidufa) dan Pentas Prestasi. Dufan telah memiliki sertifikat
ISO 9001:2008 sejak 2009.
- Atlantis Water Adventure
Atlantis Water Adventure (AWA) merupakan theme park kedua yang
dikembangkan oleh Ancol dan berdiri diatas lahan seluas 5 hektar. AWA
merupakan hasil revitalisasi Taman Rekreasi Air Gelanggang Renang Ancol
yang akan memberi pengunjung petualangan wisata air dengan 8 kolam
utama, yaitu: Poseidon, Antila, Plaza Atlas, Aquarius, Octopus,
Atlantean, dan Kiddy Pool.
- Gelanggang Samudra
Gelanggang Samudra Ancol ("Samudra") merupakan theme park ketiga yang
dikembangkan oleh Anco. Samudra merupakan edutainment theme park
bernuansa konservasi alam yang memberikan pengalaman kepada pengunjung
untuk mengenal lebih dekat dan menyayangi aneka satwa, antara lain
lumba-lumba, paus putih, anjing laut, dan lain-lain
- Sea World
Sea World adalah underwater aquarium pertama dan satu-satunya di
Indonesia, dengan area seluas 2 Ha (dikelola dengan format BOT).
- Padang Golf Ancol
Padang Golf bernuansa pantai di tengah-tengah kawasan wisata yang
memiliki 18 hole dengan desain lapangan unik. Lokasinya strategis dan
mudah dicapai dari seluruh penjuru Jakarta.
- Pulau Bidadari
Sebuah pulau untuk kalangan menengah di Kepulauan Seribu yang dapat
ditempuh dalam waktu 20 menit dari Marina. Pulau Bidadari memiliki 49
cottages yang terdiri dari 23 unit tipe deluxe, 20 unit tipe family, 3
unit tipe family suite, dan 3 unit tipe suite serta memiliki sarana
olahraga, 2 aula serba guna, restoran, bar dan toko cinderamata. Sebuah
atraksi unik, yakni wahana berenang bersama dengan lumba-lumba (swimming
with the dolphin), bisa dinikmati di Pulau Bidadari.
http://id.wikipedia.org/wiki/Taman_Impian_Jaya_Ancol